Rabu, Desember 04, 2013

Musim Hujan... Bencana atau ?????

....
Mungkin Tuhan mulai bosan, melihat tingkah kita
yang selalu salah dan bangga akan dosa-dosa
Atau alam mulai enggan, bersahabat dengan kita
cobalah kita bertanya pada rumput yang bergoyang
....

Mungkin itu adalah sedikit cuplikan syair dari lagu Ebiet G. Ade yang menggambarkan apa yang terjadi pada alam ini. kita tidak pernah mau sadar. KENAPA ??
Bencana dimana-mana, entah itu yang banjir lah, yang tanah longsor lah, kapal / pesawat hilang dan masih banyak lagi. kadang aku cuman bisa nangis dalam hati saja, kenapa "alam" ini terus menerus marah kepadaku ato kepada saudara-saudaraku. mungkin aku seharusnya tidak boleh menyalahkan "alam" yang marah kepada kami, mungkin kami pantas untuk mendapatkan kemurkaan darinya (alam,red). kita semua tidak sadar, entah disengaja atau tidak kita sudah merusak alam yang begitu indah, yang sudah memberikan segalanya bagi kita. kita dengan seenaknya saja mengambil apa yang ada di alam tanpa mengembalikan sedikitpun kepadanya.
semua itu salah manusia, dan kita tidak bisa menyalahkan si ini atau si itu. kita musti sadar diri bahwa kita hidup di dunia ini harusselalu menjaga keseimbangan yang ada di alam ini.

Bangsa ini, Indonesia selama dalam kurun waktu tahun 2010 sampai sekarang ini mungkin sudah tidak bisa dihitung lagi berapa banyak bencana yang melanda. seharusnya kita sebagai bangsa Indonesia wajib menjaga alam Indonesia yang indah dan beraneka ragam ini, supaya tetap lestari dan indah. kalo Indah, sejuk, nyaman sapa yang enak ?? Hayooo cobak tebak ! kita sendiri kan yang enak, bahkan sampai entar anak cucu kita.

siapapun yang sempat baca blog saya ini mungkin menggangap saya terlalu ..., tapi itulah yang sebenarnya ada dalam benak saya. apalah artinya seorang"Saya", yang tidak mungkin bisa melakukan apa-apa. yang mungkin bisa aku lakukan hanya menjaga apa yang ada di sekitar saya dan lingkungan saya.
ayo semua teman-teman, saudaraku, pimpinanku kita jaga Indonesia ini, agar alam tidak akan murka lagi kepada bangsa ini.

Di penghujung tahun ini, siapapun yang sempat membaca tulisanku ini, mari kita panjatkan Doa kepada Tuhan, agar Bangsa Indonesia di tahun depan dijauhkan dari segala macam bencana dan yang lainnya. amin.
( jangan lupa lho ya, sadar dulu. Percuma dong kalo kita lum sadar dan terus merusak alam ini. yang ada malah tambah parah deh)

maaf yach kalo tulisan blognya agak ......, lum terbiasa nulis sich. pokoknya pesan saya

" Marilah kita semua menjaga alam ini agar tetap lestari selamanya "

ga usah yang muluk-muluk deh, cukup dengan kita menjaga lingkungan sekitar kita aja sendiri. saya aja melakukannya, masa anda sekalian tidak mau. kalo ga mau ya udah, tapi kalo da apa-apa ga usah nyalahin yang lainnya lho yach.

Salam dari aku...


0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Archive

Template by:

Free Blog Templates